Rabu, 02 September 2015

LOMBOK PARADISE

Sesuai judulnya lombok paradise, lombok dengan begitu banyak kekayaan budaya, kuliner, dan wisata alam membuat lombok menjadi surga bagi wisatawan domestik maupun mancanegara. lombok adalah sebuah pulau yang terletak di provinsi nusa tenggara barat, kalau dulu saat masa penjajahan belanda termasuk dalam deretan pulau sunda kecil. Lombok tidak hanya terkenal dengan rinjaninya yang menjadi gunung tertinggi ke 3 di indonesia namun juga dengan kekayaan  budaya nya misalnya :


1. Pereseian
   
pereseian adalah seni bela diri masyarakat lombok yang dulu di gunakan untuk melatih prajurit pada zaman kerajaan. pereseian sekarang sudah berkolaborasi dengan kesenian gendang belek yang menjadikannya kesenian ini hanya sebuah pertunjukan atau hiburan bukan untuk berperang. pereseian dilakukan oleh dua orang yang di bekali senjata berupa pentungan dari rotan yang di lapisi aspal atau pecahan kaca dan tameng yang terbuat dari kulit sapi. 

2. Bau nyale 

   

Tradisi bau nyale hanya di lakukan oleh masyarakat lombok bagian tengah karna menurut legenda cacing yang merupakan jelmaan putri mandalika hanya muncul di pantai kuta lobok tengan dan muncul satu tahun sekali. cacing tersebut hanya muncul saat fajar tiba namun ketika mataharitelaah tinggi cacing tersebut menghilang, cerita ini turun temurun dari nenek moyang yang mempercayai bahwa ada seorang putri raja yang begitu cantik jelita yang di perebutkan pangeran -pangeran, namun putri itu malah memilih lompat kelaut agar tidak aa peperangan antar kerajaan, setelah lompat ke laut ternyata muncul ribuan cacing, cacing itu di sebut nyale.

3.Gendang beleq
  
Gendang belek merupakan salah satu kesenian musik asli daerah lombok, biasa di gunakan untuk mengiringi upacara adat seperti pernikahan, sunatan,hari hari penting. Gendang belek biasanya ditemani dengan kecimol atau cilokak.
    

 




Tidak ada komentar:

Posting Komentar